Desa Sokawera Kecamatan Cilongok
Pengenalan IT Internet dan manfaatnya merupakan salah satu hasil program kerja KKL STMIK AMIKOM 2015. Program kerja ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan tentang IT (Informasi dan Teknologi ) untuk warga agar meningkatkan pengetahuan masyarakat desa Sokawera. Salah satu yang menjadi alternatifnya yaitu IT Internet dan manfaatnya yang bertujuan untuk memberi pengetahuan tentang teknologi kepada SD NEGERI 1 SOKAWERA .
Seperti yang kita ketahui Teknologi mempunyai Manfaat yang baik bila di perkenalkan sejak usia dini untuk pendidikan , namun masih ada beberapa bahkan banyak orang yang belum mengetahui manfaat teknologi . Berdasarkan pernyataan tersebut kami tim KKL STMIK AMIKOM 2015 terinspirasi untuk memeberi pengenalan kepada murid SD NEGERI 1 SOKAWERA . Tujuannya agar murid yang semula tidak mengetahui teknologi bisa mengetahui gambaran dasar dari teknologi dalam bentuk video tentang teknologi, selain itu program ini juga dapat menunjang murid lebih tahu akan bergunanya teknologi bagi Desa Sokawera.
Dengan adanya Pengenalan Fun IT ini diharapkan dapat menumbuhkan semangat dan kemauan untuk belajar bagi warga Sokawera khususnya murid-murid SD NEGERI 1 SOKAWERA yang diharapkan ada perubahan.
“ Tuntulah ilmu sejak buaian sampai liang lahad".
(Tim KKL STMIK AMIKOM 2015)