PSN Serentak di Desa Sokawera

Rabu, 17 Pebruari 2016 | 10992 Kali
PSN Serentak di Desa Sokawera

 

Hari ini Seluruh Warga Masyarakat Desa Sokawera beserta anak-anak sekolah, guru, Perangkat Desa serentak mengadakan kegiatan Pemberantasan Saran Nyamuk (PSN).  Kegiatan ini bertujuan untuk mencegah terjadinya demam berdarah yang saat ini Bupati Banyumas sudah menetapkan Kabupaten Banyumas Darurat Demam berdarah karena telah menelan korban sebanyak 7 orang. Kegiatan Pemberantasan Saran Nyamuk (PSN) ini meliputi 3 M Plus yaitu Menguras tempat penampungan air, Menutup  tempat penampungan air dan Mengubur Barang bekas serta sosialisasi cara menghindari gigitan nyamuk dengan cara Tidur pakai kelambu dan memakai obat nyamuk.

 

 

 

Kegiatan PSN ini akan dilaksanakan secara rutin setiap hari Rabu dan Kamis oleh Seluruh Warga Masyarakat Desa Sokawera beserta anak-anak sekolah sampai dengan bulan Juni 2016 sesuai dengan intruksi Bupati Banyumas.

 

 

 

 

Kepala Desa Sokawera Bpk Mukhayat menjelaskan “ Warga Desa Sokawera agar tetap waspada terhadap nyamuk Aedes Aegypti dan tetap menjaga perilaku Hidup Sehat dan bersih” beliau juga menjelaskan “ dari jumlah 830 rumah yang diperiksa terdapat 790 rumah yang dianggap bebas dari sarang jentik nyamuk Aedes Aegypti maka secara prosentasi ada 95,1 % rumah-rumah di Desa Sokawera dinyatakan sehat, bersih dan bebas dari sarang jentik nyamuk Aedes Aegypti. Sisanya rumah-rumah tersebut sudah dibersihkan dan dianggap bebas dari nyamuk tersebut, dengan demikian diharapkan seluruh rumah di Desa Sokawera 100 % bebas dari sarang jentik nyamuk Aedes Aegypti “ jelas Bapak Mukhayat selaku Kepala Desa Sokawera.

 

Dari pantauan bersama Petugas Puskesmas I Cilongok, Tim dari Dinas Pendidikan UPK Cilongok, Babinsa Koramil 23 Cilongok, Petugas Kecamatan Cilongok, Perangkat Desa, Guru Sekolah dan Bidan Desa yang berkeliling di Desa Sokawera terlihat warga sangat antusias dalam melaksanakan Pemberantasan Saran Nyamuk (PSN) secara serentak di Desa Sokawera dan di Kabupaten Banyumas.

Related Posts

Font
Rabu, 28 September 2016

Komentar